Berita Terkini

Rakor persiapan Pemilu 2019 KPU Provinsi dan Kabupaten/Kota Se-Kalteng

Palangka Raya, www.kalteng.kpu.go.id. - KPU Provinsi Kalimantan Tengah melaksanakan kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) Persiapan Pemilu 2019 di Aquarius Hotel Palangka Raya, Minggu (28/1/2019).

Kegiatan Rakor ini dilaksanakan di Ballrooom Aquarius Hotel Palangka Raya pada pukul 19.30 WIB. Ketua KPU Provinsi Kalimantan Tengah Harmain pada sambutannya mengatakan “Selamat datang kepada Ketua dan Anggota KPU Kabupaten/Kota, Sekretaris Kabupaten/Kota serta Kasubbag Hukum Kabupaten/Kota yang telah hadir dalam rakor persiapan Pemilu 2019, dengan Rakor ini kita harus yakin dan optimis persiapan kita matang, dan yakinlah kita mampu menyelenggarakan Pemilu Serentak 2019 dengan sukses di Provinsi Kalimantan Tengah”.

Ada 6 (enam) catatan penting yang disampaikan oleh Ketua KPU Provinsi Kalimantan Tengah meliputi : 1) Harus terjalin dan terciptanya soliditas antar sesama Anggota KPU, Sekretaris serta dengan seluruh pegawai Sekretariat; 2) Pentingnya SOP (Standar Operasional Prosedur) setiap tahapan dan divisi sehingga diketahui siapa mengerjakan apa dan bagaimana; 3) Mulai merencanakan pembentukan KPPS, terkait rekrutmen dan Bimtek juga lokasi TPS. Fokus terhadap Bimtek KPPS yang direncanakan empat orang setiap TPS agar dilaksanakan Bimtek yang efektif dengan lebih memperbanyak praktik khususnya pengisian formulir; 4) Selalu mengecek keadaan logistik yang saat ini sudah ada di Kabupaten/Kota dan segera rancang pola distribusi logistik; 5) Pelatihan Relawan Demokrasi untuk mencapai target partisipasi pemilih pada 77,5% dengan memberikan Bimtek yang memadai terkait mengetahui pemilih sudah terdaftar atau belum, jenis surat suara, cara mencoblos yang benar serta hari pemungutan suara. (G.C)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 35 kali