
Rapat Koordinasi Evaluasi Tata Kelola Logistik Pemilu Tahun 2024 dan Koordinasi Persiapan Tata Kelola Logistik Pilkada Serentak Tahun 2024
Komisi Pemilihan Umum Provinsi Kalimantan Tengah menggelar Rapat Koordinasi Evaluasi Tata Kelola Logistik Pemilu Tahun 2024 dan Koordinasi Persiapan Tata Kelola Logistik Pilkada Serentak Tahun 2024 dengan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten/ Kota se - Kalimantan Tengah, bertempat di Hotel Luwansa, berlangsung pada Kamis s.d Jumat tanggal 18 s.d 20 Juli 2024.
Rapat Koordinasi di hadiri oleh Ketua Komisi Pemilihan Umum Provinsi Kalimantan Tengah Sastriadi sekaligus membuka kegiatan dan menjadi moderator diskusi panel yang di hadiri oleh Kasubbagrenminops Biroops Korem 102/Panju Panjung Bapak AKP Suprianto, Anggota Bawaslu Provinsi Kalimantan Tengah Koordinator Divisi Hukum dan Penyelesaian Sengketa Kristaten Jon dan Koordinator Bidang Pidana Umum Kejaksaan Tinggi Kalimantan Tengah Harwanto, S.H, M.AP.
Turut hadir Anggota Komisi Pemilihan Umum Provinsi Kalimantan Tengah Harmain, Tity Yukrisna dan Wawan Wiraatmaja, serta Sekretaris KPU Provinsi Kalimantan Tengah Muhammad Hasyim beserta jajaran. Peserta Rapat Koordinasi terdiri dari Ketua, Anggota Komisi Pemilihan Umum Kabupaten/ Kota Ketua Divisi Perencanaan dan Data, Sekretaris Kabupaten/ Kota, Kasubbag Keuangan, Umum dan Logistik, PPK APBD, PBJ APBD, serta Operator SiRUP se – Kalimantan Tengah.