Berita Terkini

Pendaftaran Bakal Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah Tahun 2024 H. Agustiar Sabran A, S.IKom – H. Edy Pratowo, S.Sos., MM

Komisi Pemilihan Umum Provinsi Kalimantan Tengah menerima pendaftaran Bakal Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah Tahun 2024 H. Agustiar Sabran A, S.IKom – H. Edy Pratowo, S.Sos., MM pada Pukul 09.34 WIB pada Kamis, 29 Agustus 2024. Partai Pengusul Pasangan H. Agustiar Sabran A, S.IKom. – H. Edy Pratowo, S.Sos., MM. antara lain, Partai Keadilan Sejahtera, Partai Amanat Nasional, Partai Gerakan Indonesia Raya, Partai Kebangkitan Nusantara dan Partai Solidaritas Indonesia. Dokumen pendaftaran dinyatakan lengkap dan diterima, serta diberikan surat pengantar pemeriksaan kesehatan.

Pendaftaran Bakal Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah Tahun 2024 Ir. Abdul Razak - Ir. H. Sri Suwanto, M.S.

Komisi Pemilihan Umum Provinsi Kalimantan Tengah menerima pendaftaran Bakal Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah Tahun 2024 Ir. Abdul Razak - Ir. H. Sri Suwanto, M.S. pada Pukul 15.10 Wib pada Rabu, 28 Agustus 2024. Partai Pengusul Pasangan Ir. Abdul Razak - Ir. H. Sri Suwanto, M.S. antara lain, Partai Golongan Karya, Partai PERINDO, Partai Gelombang Rakyat Indonesia, Partai Buruh dan Partai Ummat. Dokumen pendaftaran dinyatakan lengkap dan diterima, serta diberikan surat pengantar pemeriksaan kesehatan.

KPU Provinsi Kalimantan Tengah Mengikuti Bimbingan Teknis Penggunaan Sistem Informasi Logistik (SILOG)

Komisi Pemilihan Umum Provinsi Kalimantan Tengah mengikuti Bimbingan Teknis Penggunaan Sistem Informasi Logistik (SILOG) yang digelar oleh KPU RI di The Rich Jogja Hotel Yogjakarta pada Selasa s.d Sabtu tanggal 27 s.d 31 Agustus 2024. Anggota KPU RI, Yulianto Sudrajat memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan Bimbingan Teknis Penggunaan Sistem Informasi Logistik (SILOG), serta turut hadir dan memberikan sambutan dari Karo Logistik dan Kerumahtanggaan KPU RI, Novi Hasbi. Peserta Bimbingan Teknis terdiri dari Admin dan Operator SILOG KPU Provinsi dan Kabupaten/Kota seluruh Indonesia.

Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama Antara Komisi Pemilihan Umum Provinsi Kalimantan Tengah dengan Media Cetak, Media Elektronik dan Media Online

Komisi Pemilihan Umum Provinsi Kalimantan Tengah bersama dengan Media Cetak, Media Elektronik dan Media Online melakukan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama Sosialisasi Tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah Tahun 2024. Bertempat di Ruang Rumah Pintar Pemilu Komisi Pemilihan Umum Provinsi Kalimantan Tengah pada Sabtu, 24 Agustus 2024. Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dihadiri oleh rekan - rekan media cetak, elektronik dan online. 

Rapat Koordinasi Pendaftaran Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pulang Pisau Tahun 2024

Tity Yukrisna, Anggota Komisi Pemilihan Umum Provinsi Kalimantan Tengah menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi Pendaftaran Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kapuas Tahun 2024 bertempat di RPP KPU Kabupaten Pulang Pisau pada Sabtu, 24 Agustus 2024. Tity menyampaikan beberapa hal terkait tahapan Pendaftaran Bakal Pasangan Calon Kepala Daerah yang akan dimulai pada tanggal 27 sd 29 Agustus 2024. Peserta Rapat Koordinasi terdiri dari Forkopimda Kabupaten Pulang Pisau, Instansi terkait, dan Partai Politik Peserta Pemilu Tahun 2024.